BUPATI Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Iskandar Kamaru, didampingi Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid, secara resmi menutup gelaran turnamen sepak bola Sangadi Cup Biniha di Kecamatan Helumo, Rabu 12 Februari 2025.
Dalam sambutannya, Bupati Iskandar Kamaru menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan ajang ini.
Ia mengucapkan terima kasih kepada perangkat pertandingan, aparat keamanan dari TNI dan Polri, serta masyarakat yang turut mendukung kelancaran turnamen.
“Selamat kepada kedua tim, PS BML Dudepo dan PSL Lungkap, yang telah tampil di partai final. Hari ini, pemenangnya ada di dua tim ini, karena adu penalti hanyalah bagian dari bonus,” ujar Iskandar.
Lebih lanjut, ia menyoroti peran Bolsel dalam perkembangan sepak bola di kawasan Bolaang Mongondow Raya (BMR).
“Bolsel telah menjadi corong bagi persepakbolaan di BMR. Lokal pride yang kita miliki memberikan pengaruh besar terhadap event ini,” tambahnya.
Sebagai bentuk komitmen, Pemkab Bolsel memastikan akan terus mendukung kegiatan olahraga, khususnya sepak bola, agar semakin berkembang di daerah tersebut.
PS BML Dudepo Juara Sangadi Cup Biniha 2025
Turnamen Sangadi Cup Biniha 2025 akhirnya dimenangkan oleh PS BML Dudepo, yang sukses keluar sebagai juara setelah melalui pertandingan sengit.
PSL Lungkap harus puas di posisi kedua, sementara Rajawali Pangia dan Persin Sinombayuga masing-masing menempati posisi ketiga dan keempat.
Ajang ini tidak hanya menjadi kompetisi olahraga, tetapi juga momentum untuk mempererat persatuan dan kebersamaan di antara masyarakat Bolsel.
“Dengan antusiasme tinggi dari berbagai pihak, diharapkan turnamen seperti ini terus berlanjut di masa mendatang,” pungkasnya. (Rmd)