DALAM upaya membantu korban longsor dan banjir bandang yang melanda Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), khususnya di wilayah Pinolosian Bersatu, komunitas wartawan Bolsel bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bersinergi dengan beberapa pihak untuk menyalurkan bantuan berupa sembako.
Bantuan tersebut merupakan hasil kolaborasi antara berbagai pihak, termasuk BUMN PLN Molibagu, Dinas Pariwisata (Dispar) Bolsel, Persatuan Relawan Pemuda Molibagu (Peredam), serta Tokoh Karya Baru Soguo. Penyerahan bantuan ini dilakukan secara langsung pada Minggu, 18 Agustus 2024, oleh perwakilan masing-masing lembaga, termasuk Oxel Frans dari PLN Molibagu, Kepala Dispar Wahyudin Kadullah, serta Ketua PWI Bolsel Viko Karinda.
Oxel Frans, Kepala PLN Molibagu, mengungkapkan rasa syukurnya bisa turut ambil bagian dalam kegiatan ini. “Kami sering berkoordinasi dengan teman-teman pers mengenai berbagai kendala di lapangan, terutama terkait bencana. Alhamdulillah, hari ini kami dari BUMN dapat terlibat langsung dalam penyerahan bantuan ini,” ungkapnya.
Viko Karinda, Ketua PWI Bolsel, turut mengucapkan terima kasih kepada PLN Molibagu dan para tokoh Karya Baru yang telah memberikan kontribusi besar dalam bentuk bantuan. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban banjir di Pinolosian Bersatu,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dispar Bolsel, Wahyudin Kadullah, memberikan apresiasi kepada PWI Bolsel yang telah menginisiasi kegiatan ini. “Bantuan ini sangat berarti, mengingat kondisi para korban di Pinolosian Timur dan Tengah yang saat ini sangat memerlukan uluran tangan,” kata Wahyudin. Meskipun bantuan yang diberikan tidak besar, ia berharap dapat membantu meringankan penderitaan para korban.
Bantuan ini kemudian diserahkan kepada Camat Pinolosian Tengah, Oni Podomi, yang bertanggung jawab untuk mendistribusikan ke seluruh desa yang terdampak banjir. Camat Oni pun mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh berbagai pihak tersebut.
Adapun bantuan yang diserahkan meliputi 45 dus air mineral, 3 dus ikan kaleng, 15 dus mie instan, serta 180 kilogram beras. Bantuan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar para korban bencana di wilayah tersebut. ***